PELANTIKAN DAN PENGUCAPAN SUMPAH JANJI ANGGOTA KPPS PEMILU 2024

  • Jan 25, 2024
  • Sumurgeneng

Kamis, 25 Januari 2024 tepatnya di Balai Desa Sumurgeneng pukul 09.00 WIB, PPS Desa Sumurgeneng melaksanakan Pelantikan dan Pengucapan Sumpah Janji Anggota KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara) umtuk melaksanakan Pemilihan Umum Tahun 2024.

Kegiatan Pelantikan KPPS merupakan salah satu rangkaian acara sebelum hari pemungutan suara yang akan dilaksanakan pada Rabu, 14 Februari 2024. Dalam pelantikan kali ini sebanyak 70 KPPS yang tersebar di 10 TPS, dilantik langsung oleh Ketua PPS Desa Sumurgeneng serta disaksikan oleh 3 pilar , yaitu Kepala Desa Sumurgeneng beserta Perangkat Desa Sumurgeneng, Babinsa Sumurgeneng, dan Bhabinkamtibmas Sumurgeneng .

Setelah acara Pelantikan dan Pengucapan Sumpah Janji Anggota KPPS selesai, dilanjutkan penanaman pohon sebagai bentuk simbolis bersama Bapak Kepala Desa Sumurgeneng .